0
Cara Nikmat Makan Cokelat
Posted by Ezkiel FT
on
18.29
Tak berlebihan rasanya jika dikatakan cokelat merupakan makanan surgawi. Makan cokelat memberikan sensasi tersendiri. Tak hanya itu, cokelat juga menimbulkan perasaan bahagia, bagi mereka yang mengasupnya juga tentunya menyenangkan rasanya ketika Anda menerima hadiah satu kotak cokelat, bukan?
Salah satu alasan mengapa banyak orang suka cokelat adalah karena cokelat memproduksi efek rasa gembira setelah Anda memakannya.
Dr John Ashton, PhD, FRACI, ilmuwan makanan dasar, dan menantunya Suzy Ashton, B,Ed, dalam bukunya, Siapa Bilang Cokelat Bikin Gemuk? menjelaskan cokelat mengandung phytokimia bernama feniletilamin (PEA). Senyawa ini termasuk di dalam kelompok bahan kimia yang disebut endorfin. Bahan ini memiliki efek stimulasi pada otak. Saat dilepaskan ke dalam aliran darah, bahan kimia menyerupai endorfin akan meningkatkan suasana hati. Lalu terciptalah perasaan dan energi positif berupa eforia hingga rasa bahagia. Cokelat juga dapat meningkatkan energi dan kewaspadaan mental Anda.
Kandungan dalam cokelat itu sendiri sudah memberikan kontribusi berupa perasaan bahagia dan positif. Jika ditambah dengan cara makan yang tepat, cokelat dapat memberikan pengalaman sensual yang tak terlupakan.
Ashton menyarankan, agar benar-benar dapat dinikmati, cokelat harus disimpan dalam suhu kamar 19-25 derajat celcius. Lantas saat memakannya, perhatikan sejumlah cara ini.
Cokelat tawar
Untuk cokelat tawar, cicipi dan masukkan cokelat ke dalam mulut selama beberapa saat guna menikmati rasa dan aroma asli cokelat. Kemudian, mulailah menggigit dan mengunyahnya perlahan, untuk merasakan aroma kedua. Lalu, biarkan cokelat meleleh di langit-langit dan sisi mulut serta lidah Anda, sehingga Anda dapat mengalami sensasi segala rasa yang terdapat dalam satu cokelat. Saat cokelat meleleh, biarkan rasa ini bertahan dalam mulut.
Para ahli mengatakan, cokelat harus dimakan perlahan, dalam jumlah kecil, dan harus dinikati. Bahkan menurut Ashton, menikmati cokelat menjadi sebuah seni. Hampir sama seperti mencicipi anggur dan secangkir kopi nikmat.
"Cokelat adalah makanan yang membawa begitu banyak kenikmatan bila dimakan dengan cara yang tepat," jelasnya.
Cokelat isi
Untuk cokelat yang memiliki isi tambahan, rasanya sedikit berbeda. Para ahli menyarankan, saat makan cokelat dengan isi tambahan, biarkan cokelat dalam mulut beberapa waktu untuk melepaskan rasa asli dan aromanya.
Kemudian, kunyah cokelat hingga lima kali untuk mencapur cokelat dan isinya. Biarkan campuran ini meleleh perlahan agar Anda dapat menikmati sensasi rasa baru yang dihasilkan dari percampuran cokelat dan isinya. Anda harus membiarkan rasa ini menetap dalam mulut sebelum menelannya.
"Pola, warna, dan jenis bahan cokelat dapat memberikan kenikmatan tersendiri. Cokelat mengandung pesan sukacita, cinta, persahabatan, dan kegembiraan. Cokelat benar-benar merupakan makanan surgawi," ungkap Ashton.
Jangan makan sambil minum anggurAgar kenikmatan makan cokelat tak terusik, Ashton menyarankan sebaiknya makan cokelat sebagai makanan penutup. Serta jangan makan cokelat dan minum anggur bersamaan. "Cokelat dan anggur tidak dapat dikonsumsi bersamaan. Keawetan rasa pada cokelat dapat diusik oleh rasa dan aroma anggur," ungkapnya.
Makan teraturCokelat merupakan makanan yang dapat dimakan secara teratur dalam jumlah yang tepat. Konsumsi cokelat tidak menjadi penyebab kelebihan berat badan. Kecuali jika Anda banyak makan cokelat, namun tidak berolahraga, wajar saja jika kemudian berat badan bertambah.
Dalam bukunya, John memaparkan, penelitian yang dimuat di jurnal bergengsi American Journal of Clinical Nutrition menyebutkan, bahwa cokelat rata-rata menyumbangkan hanya 0,7-1,4 persen dari total asupan energi per harinya.
"Cokelat tidak membuat gemuk. Ini berarti cokelat harus dimakan dalam proporsi tertentu. Cokelat dapat dimakan teratur namun dalam jumlah yang tepat," tandas Ashton.
Sumber: Buku Siapa Bilang Cokelat Bikin Gemuk? John Ashton dan Suzy Ashton, BIP Kelompok Gramedia
Posting Komentar